Rapor Impresif Industri Otomotif, Segera Akses Kue Ekonominya Bersama mytokoto

Proteksi Asuransi Rama

RAPOR impresif terus ditunjukan industri otomotif nasional. Serapan pasar industri otomotif nasional sangat kompetitif di pasar domestik dan mancanegara. Menariknya kue nikmat ekonominya juga bisa diakses oleh masyarakat. Caranya? Mereka hanya perlu menjadi mitra mytokoto. Sebab, mytokoto menawarkan produk Asuransi Kendaraan Bermotor dari Asuransi Rama. Sudah menjadi rahasia umum bila kendaraan selalu menggunakan faktor pengalih risiko melalui proteksi asuransi.

Grafik industri otomotif nasional terus menunjukkan kinerja positifnya. Terus bangkit usai terpuruk akibat pandemi Covid-19. Mengacu data Gaikindo, industri otomotif nasional tumbuh hingga 33,6% di sepanjang Kuaral I/2022. Angka riil penjualan ritel otomotif nasional mencapai 238 Ribu unit kendaraan. Adapun penjualan kendaraan pada Kuartal I/2021 hanya berkisar 178 Ribu unit. Angka tersebut juga terus berlanjut sepanjang Kuartal II/2022.

No.1 The Most Trusted Insurance 2022

Berdasarkan data Kemenperin, industri otomotif nasional juga tetap tumbuh 7,35% sepanjang Kuartal II/2022. Pencapaian tersebut melebihi pertumbuhan industri nasional yang hanya mencapai 4,33%. Semakin menggiurkan, produk industri otomotif nasional bahkan terus mengisi pasar 80 negara di dunia. Besarnya potensi industri nasional pun mampu mendatangkan total investasi Rp140 Triliun. Investasi masuk bersama 21 industri perakitan kendaraan.

“Industri otomotif terus pulih dan tumbuh bagus. Daya serap pasar semakin membaik, meski industri dibayangi kelangkaan chip semikonduktor. Tapi, kondisi ini tidak mengurangi gairahnya. Mobil baru yang dibeli masyarakat terus bertambah. Kondisi ini tentu sangat bagus bagi industri otomotif. Jadi, industri otomotif itu primadonanya bisnis asuransi,” ungkap Country Head mytokoto, Toto Sugiarto.

Indonesia Golden Insurance Company Winner 2022

Kuatnya daya serap pasar terhadap industri otomotif juga berpengaruh terhadap bisnis Asuransi Kendaraan Bermotor. Butinya, bisnis Asuransi Ramatetap tumbuh 10% sepanjang Semester I/2022. Dan, penopang utama pertumbuhan nilai bisnis Asuransi Rama tersebut berasal dari fitur Asuransi Kendaraan Bermotor. Slot kapasitasanya mencapai 60%. Adapun, slot lain berasal dari Asuransi Harta Benda/Properti dan Asuransi Pengangkutan dengan kapasitas masing-masing sekitar 20%.

“Fitur Asuransi Kendaraan Bermotor memang sangat kuat. Untuk penambahan kendaraan baru saja sangat besar. Belum lagi kendaraan baru yang sudah lalu lalang di jalanan. Jumlahnya sangat besar. Dan, di situ ada nilai bisnis sangat besar yang bisa dioptimalkan. Semua potensi inilah yang terus diekplorasi mytokoto bersama para mitranya,” terang Toto lagi.

No.1 Indonesia Best Performing Award 2022

Menjadi kolega Asuransi Rama, potensi bisnis besar juga terus ditawarkan mytokoto kepada seluruh masyarakat Indonesia. Sebab, mytokoto memang menawarkan produk Asuransi Rama khususnya Asuransi Kendaraan Bermotor. Lalu, untuk menjadi mitra mytokoto juga sangat mudah. Cukup mengakses website mytokoto.com. Daftar, lalu isi formulir yang diminta. Masukkan juga alamat email serta nomor ponsel, termasuk dokumen berupa KTP dan NPWP.

Setelah menjadi anggota, mitra mytokoto dapat langsung bertransaksi bisnis. Sebagai informasi tambahan, disampaikan juga profil Asuransi Rama. Memiliki tagline Mudah, Cepat, danTerpercaya, Asuransi Rama mengembangkan sistem digital untuk pengurusan polisnya. Berdiri sejak Agustus 1978, Asuransi Rama sudah menerbitkan 1,6 Juta polis. Menggunakan E-Polis, rasio akurasi pencairan klaimnya hampir sempurna 99,6%. Artinya, tidak ada status gagal bayar. (*)